Rangkuman hasil Piala Dunia 2022 tadi malam. Total ada dua pertandingan yang dimainkan mulai Senin (5/12/2022) malam WIB hingga Selasa (6/12/2022) dini hari WIB.
Mulai Sabtu (4/12/2022), Piala Dunia 2022 telah menginjak babak 16 besar. Ada total 16 tim yang dipertemukan dalam 8 pertandingan untuk berebut tiket ke babak perempat final.
Di pertandingan pertama, Belanda bisa menaklukkan Amerika Serikat (3-1) dengan penampilan meyakinkan. Selanjutnya Argentina membekuk Australia (2-1) untuk ikut melangkah ke babak 8 besar.
Prancis membekuk Polandia (3-1) untuk ikut menyusul sebagai tim yang lolos ke babak 8 besar Piala Dunia 2022. Artinya, sejauh ini tim-tim favorit masih melaju sesuai prediksi.
Senin (5/12/2022), Kroasia harus bekerja keras mengalahkan Jepang lewat adu penalti dengan skor 3-1. Terkini, Selasa (6/12/2022), Brasil masih terlalu perkasa untuk Korea Selatan. Neymar dkk. menang dengan skor telak 4-1 untuk melangkah ke babak perempat final.
Sejauh ini ada enam tim yang sudah dipastikan lolos ke 8 besar Piala Dunia 2022: Belanda, Argentina, Prancis, Inggris, Kroasia, dan Brasil.
Belanda 3-1 Amerika Serikat
Belanda sukses meraih kemenangan di pertandingan babak 16 besar Piala Dunia 2022. Tim Oranje berhasil menang dengan skor 3-1 di Khalifa International Stadium, Sabtu (3/12/2022) malam WIB.
Tiga gol Belanda diciptakan oleh Memphis Depay, Daley Blind dan Denzel Dumfries. Sementara Amerika Serikat memperkecil kedudukan melalui Haji Wright.
Kemenangan ini mengantarkan Belanda lolos babak perempat final Piala Dunia 2022. Mereka pun menjadi tim pertama yang melaju ke fase delapan besar.
Argentina 2-1 Australia
Argentina berhasil melaju ke perempat final Piala Dunia 2022. Kepastian itu diperoleh setelah Argentina menang 2-1 atas Australia di Ahmed bin Ali Stadium, Minggu (4/12/2022) dini hari WIB.
Argentina berhasil mencetak gol lewat lesakan Lionel Messi di menit ke-35. Julian Alvarez kemudian menggandakan keunggulan Albiceleste di menit ke-57.
Australia sendiri berkali-kali menyerang, terutama di babak kedua, tetapi hanya dapat satu gol. Gol bunuh diri Enzo Fernandez di menit ke-77 jadi satu-satunya penghibur bagi pendukung Socceroos.
Australia terpaksa angkat koper dari Qatar. Sedangkan Argentina sudah ditunggu oleh Belanda yang di pertandingan sebelumnya berhasil menang 3-1 atas Amerika Serikat.
Prancis 3-1 Polandia
Prancis tampil tangguh untuk membekuk Polandia dalam duel babak 16 besar Piala Dunia 2022, Minggu 4 Desember 2022. Les Bleus menang dengan skor telak 3-1.
Pertandingan di Al Thumama Stadium ini sebenarnya berlangsung cukup seimbang, khususnya di babak pertama. Namun, pada akhirnya perbedaan kualitas kedua tim jadi penentu. Prancis masih lebih tangguh.
Kemenangan Prancis kali ini dibuka oleh Olivier Giroud di babak pertama (44'). Kylian Mbappe lantas menuntaskannya di babak kedua (74', 90+1'), sebelum Robert Lewandowski mencetak gol hiburan dari titik putih di menit ke-90+9.
Hasil ini mengantar Prancis ke babak perempat final Piala Dunia 2022. Polandia, di sisi lain, harus mengakhiri perjuangan mereka.
Inggris 3-0 Senegal
Inggris sukses menaklukkan Senegal dengan skor meyakinkan 3-0 dalam laga babak 16 besar Piala Dunia 2022 yang digelar di Al Bayt Stadium, Senin (5/12/2022) dini hari WIB.
Tiga gol kemenangan Inggris atas Senegal masing-masing diciptakan oleh Jordan Henderson dan Harry Kane di babak pertama serta Bukayo Saka di paruh kedua pertandingan.
Berkat hasil ini, Inggris pun dipastikan berhak lolos ke perempat final untuk menantang Prancis, lagi-lagi di Al Bayt Stadium pada Minggu (11/12/2022) dini hari WIB mendatang.
Jepang 1-1 Kroasia (pen. 1-3)
Kroasia harus bekerja keras membekuk Jepang dalam duel babak 16 besar Piala Dunia 2022, Senin (5/12/2022). Laga berakhir imbang 1-1 selama 120 menit, Kroasia menang adu penalti dengan skor 3-1.
Laga di Al Janoub Stadium kali ini berlangsung seru selama 90 menit. Bahkan Jepang bermain jauh lebih baik di luar prediksi. Kroasia sempat kesulitan, sampai akhirnya bisa menyamai tempo.
Kali ini Jepang unggul lebih dahulu lewat gol Daizen Maeda di menit ke-43. Kroasia membalas di babak kedua lewat aksi Ivan Perisic (55').
Skor 1-1 bertahan selama 90 menit dan tidak berubah setelah 120 menit berlalu. Pertandingan dilanjutkan ke babak adu penalti, dan Kroasia akhirnya keluar sebagai pemenang dengan skor 3-1.
Hasil ini mengantar Kroasia ke babak perempat final Piala Dunia 2022. Jepang, di sisi lain, harus tertunduk dan pulang meninggalkan Qatar.
Brasil 4-1 Korea Selatan
Brasil sukses menghajar Korea Selatan dengan skor telak 4-1 dalam partai babak 16 besar Piala Dunia 2022 yang digelar di Stadium 974, Doha, Selasa (6/12/2022) dini hari WIB.
Empat gol kemenangan Brasil seluruhnya tercipta di babak pertama, masing-masing lewat aksi Vinicius Junior, Neymar, Richarlison, dan Lucas Paqueta. Korea Selatan mencetak gol hiburan lewat aksi Paik Seung-ho di babak kedua.
Kemenangan ini membuat Brasil berhak lolos ke babak perempat final untuk menghadapi runner-up Piala Dunia 2018, Kroasia. Sementara itu, Korea Selatan harus tersingkir.
Maroko vs Spanyol
Timnas Maroko dan Timnas Spanyol akan berhadapan di babak 16 besar Piala Dunia 2022, Selasa, 6 Desember 2022, jam 22:00 WIB. Pertandingan Maroko vs Spanyol ini akan digelar di Education City Stadium, live di SCTV, Indosiar, NEX Parabola, dan live streaming di Vidio.
Bagi Spanyol, Maroko adalah lawan yang mereka 'pilih' untuk dihadapi di babak ini. Oleh karena itu, Spanyol pun pasti dituntut untuk bisa memenangi laga nanti.
Spanyol kalah 1-2 dari Jepang di matchday terakhir Grup E, tetapi La Furia Roja tetap lolos ke babak 16 besar. Mereka lolos bersama Jepang, sementara Jerman dan Kosta Rika harus pulang. Jepang jadi juara Grup E, sedangkan Spanyol finis sebagai runner-up. Spanyol akan menghadapi Maroko (juara Grup F), sementara Jepang akan melawan Kroasia (runner-up Grup F).
Perlu diingat, pertandingan-pertandingan Grup F digelar terlebih dahulu sebelum pertandingan-pertandingan Grup E. Dengan kata lain, tim-tim Grup E sudah tahu siapa juara dan runner-up dari Grup F.
Portugal vs Swiss
Timnas Portugal dan Timnas Swiss akan berhadapan di babak 16 besar Piala Dunia 2022, Rabu, 7 Desember 2022, jam 02:00 WIB. Pertandingan Portugal vs Swiss ini akan digelar di Lusail Iconic Stadium, live di SCTV, Indosiar, NEX Parabola, dan live streaming di Vidio.
Portugal dan Swiss akan saling beradu kekuatan demi memperebutkan tiket ke babak berikutnya. Yang lolos akan menghadapi Maroko atau Spanyol di perempat final.
Portugal memang kalah 1-2 dari Korea Selatan pada laga terakhir Grup H. Namun, berkat kemenangan 3-2 atas Ghana serta 2-0 atas Uruguay dalam dua laga sebelumnya, Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan berhak finis di posisi teratas.
Lawan yang akan dihadapi Portugal di babak 16 besar tergolong sulit. Mereka akan berduel dengan runner-up Grup G, Swiss.
Di penyisihan grup, Swiss cuma kalah sekali, yakni 0-1 dari favorit juara Brasil pada laga kedua. Sisanya, Granit Xhaka dan rekan-rekannya mengalahkan Kamerun 1-0 serta Serbia 3-2.
Avatar 2 streaming vf gratuit
ver Avatar 2 el camino del agua
World Cup